Jakarta – Dalam teaser terbaru Mitsubishi Triton, terungkap tampilan eksterior dan interior pikap double cabin ini.
Mitsubishi mendefinisikan desain anyar Triton sebagai “Beast Mode”, dengan tujuan untuk mengekspresikan ‘ketangguhan dan kekuatan yang diharapkan dari sebuah mobil pikap’.
Dikutip dari detik.com, Generasi keenam Mitsubishi Triton bakal diluncurkan secara global tanggal 26 Juli 2023 mendatang di Thailand. Menjelang peluncurannya, Mitsubishi menggoda para pecinta Triton dengan merilis video teaser-nya.
Kendati dalam video tersebut Triton terbaru masih diselubungi stiker kamuflase, kita bisa melihat desain anyar pada bagian grille, lampu utama, dan juga lampu kabut. Tak hanya itu, tampak pula jika mobil ini akan menggunakan lampu LED DRL 3 titik dan lampu utama LED 3 titik.
Pada area belakang, desain lampu rem diperbarui dengan teknologi LED dan desain sporty, mirip seperti dua huruf L yang disatukan. Kita juga melihat bagian dasbornya yang kini lebih sporty, dan juga dilengkapi dengan fitur driving mode, kontrol iklim, dan AC otomatis.
Mitsubishi masih merahasiakan detail spesifikasi teknisnya, tetapi model generasi keenam diharapkan berbagi basis dengan SUV ladder-frame Nissan Navara serta dilengkapi dengan pilihan powertrain turbodiesel.
Secara keseluruhan, desain Mitsubishi Triton terbaru ini serupa dengan mobil pikap double cabin konsep XRT yang diperkenalkan beberapa waktu lalu di pameran Bangkok International Motor Show Maret 2023. All New Triton memang menggunakan konsep XRT tersebut.
Sama seperti pendahulunya, All New Mitsubishi Triton akan diproduksi di Thailand dan direncanakan diekspor ke berbagai pasar di seluruh dunia, termasuk kawasan ASEAN, Oseania, Amerika Latin, Timur Tengah, dan Afrika.***
Editor: Redaksi