BERITA

Wako Dumai Melepas Marching Band Wakili Riau Ikut FORNAS VII di Bandung

756
×

Wako Dumai Melepas Marching Band Wakili Riau Ikut FORNAS VII di Bandung

Sebarkan artikel ini
Foto: dok Diskominfo Dumai

DUMAI – Sebanyak 45 orang atlet beserta pelatih, asisten pelatih dan official hadir mengikuti prosesi pelepasan yang berlangsung sederhana di Halaman Balai Sri Bunga Tanjung, Minggu (02/07) sore.

Dikutip dari web Pemko Dumai, Selasa (04/07/2023), Wali Kota Dumai H. Paisal didampingi Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Diskopar) Dumai, Nurzerwan melepas Kontingen Marching Band Gita Wibawa Praja binaan Diskopar Dumai.

Mewakili Provinsi Riau, Marching Band Gita Wibawa Praja Kota Dumai akan mengikuti ajang Festival Olahraga Masyarakat Nasional (FORNAS) VII yang diselenggarakan di Jawa Barat pada tanggal 2-9 Juli dengan tema “Merajut Potensi Olahraga Masyarakat Menuju Sukses Indonesia Bugar 2045”.

Dalam sambutannya, Wali Kota Dumai H. Paisal memberikan dukungan dan semangat kepada Kontingen Marching Band Gita Wibawa Praja Kota Dumai.

Ia juga menyampaikan harapannya agar para anggota kontingen dapat tampil dengan kemampuan terbaik mereka dan mempersembahkan penampilan yang memukau dalam ajang FORNAS.

“Kami sangat bangga dengan Kontingen Marching Band Kota Dumai yang telah berhasil melalui seleksi dan siap bertanding dalam FORNAS, saya yakin kalian memiliki potensi dan bakat yang luar biasa, tunjukkan keahlian musik dan semangat juang yang tinggi, bawa pulang prestasi gemilang untuk Dumai Kota Idaman,” ucapnya.

Pelepasan kontingen ini juga menjadi momen yang menginspirasi bagi para pemuda dan masyarakat Dumai. Melalui keikutsertaan dalam ajang FORNAS, Kota Dumai dapat lebih dikenal sebagai tempat yang memiliki bakat-bakat musik yang berkualitas.

Disisi lain, Kepala Diskopar Dumai Nurzerwan berharap, Kontingen Marching Band Gita Wibawa Praja Kota Dumai mampu membawa prestasi ke Kota Dumai pada ajang FORNAS tahun ini.

“Kita doakan mudah-mudahan pada FORNAS VII ini Gita Wibawa Praja bisa meraih prestasi yang membanggakan Riau, dan Kota Dumai khususnya,” pungkasnya.

Turut hadir dalam acara pelepasan ini adalah para orang tua dan pendukung Kontingen Marching Band Kota Dumai.

Mereka memberikan doa dan dukungan kepada para anggota kontingen, memberikan semangat agar mereka dapat tampil dengan penuh percaya diri dan menjunjung tinggi sportivitas dalam kompetisi.***

Editor: Redaksi