BAGANSIAPIAPI – Satuan Polisi Air (Satpolair) Polres Rokan Hilir (Rohil) Tahun 1441 H Tahun 2021 M ini kembali melaksanakan penyembelihan hewan kurban, penyembelihan dilakukan didepan Mako Polairud Polres Rohil, Jalan Pelabuhan Baru, Bagansiapiapi, Selasa (20/07/2021).
Kasat Polair Polres Rohil, AKP Sapto Hartoyo mengatakan untuk penyembelihan dilakukan oleh anggota Satpolair serta dibantu dari masyarakat sekitar, ada pun jumlah hewan qurban tahun ini berjumlah 2 ekor sapi.
“Untuk kurban ini jajaran Satpol Air iuran menabung setiap bulannya, Alhamdulilah kurban dijajaran Polair ini sudah berlangsung selama 5 tahun ini,” ungkap Sapto.
Selanjutnya kata Sapto, seluruh hewan kurban ini dibagi menjadi sebanyak 350 kupon. Kupon kurban tersebut diberikan kepada warga yang berada di sekitaran Mako Polairud dan pesantren.
“Penerapan protokol kesehatan juga diperketat mulai dari penyembelihan hingga pembagian daging kurban, jika tidak ada masker maka kami berikan masker,” kata Sapto. (jul)