MEDIA OUTREACH NEWSWIRE

Poly Menunjuk Eternal Asia sebagai Distributor untuk Asia Tenggara

867
×

Poly Menunjuk Eternal Asia sebagai Distributor untuk Asia Tenggara

Sebarkan artikel ini

SINGAPURA – 5 Okt 2021 – Eternal Asia telah ditunjuk oleh Poly, pemimpin dalam solusi audio dan video premium, sebagai distributor di Asia Tenggara. Eternal Asia akan menyediakan portofolio lengkap Poly berupa penawaran audio dan video bagi konsumen dan bisnis kepada pengecer konsumen, platform perdagangan elektronik, serta reseller bernilai lebih di Singapura, Malaysia, Thailand, Indonesia, Filipina, Vietnam, Kamboja, dan Laos.

“Menghadirkan pengalaman audio dan video yang inovatif dan dirancang dengan indah kepada mitra kami adalah kunci untuk menangani permintaan yang tak terpuaskan dari bisnis dan pengguna rumahan yang terus mencari pengalaman pengguna terbaik yang untuk rapat mereka, baik dari kantor, bekerja dari rumah, atau di mana pun di antaranya,” kata Charlie Harb, Direktur Konsumen Retail Elektronik, Asia Pasifik, Poly.

“Kami sangat menantikan kerja sama dengan Eternal Asia untuk memperluas penawaran kami di Asia Tenggara dengan pilihan platform yang lebih luas termasuk eTail atau retail elektronik untuk keperluan headset, speakerphone, dan konferensi video profesional bagi konsumen dalam era pekerjaan hibrida ini.”

“Kami sangat gembira untuk bekerja sama dengan Poly,” kata Asri Salleh, Pejabat Eksekutif Tertinggi, Eternal Asia. Kami melihat peluang besar untuk mendistribusikan Poly di seluruh Asia Tenggara, dalam saluran retail dan daring yang menyediakan solusi yang mencakup para pekerja hibrida dan tuntutan kenyamanan dari sebagian besar konsumen. Rangkaian ini menawarkan berbagai produk yang fleksibel namun beragam sesuai dengan kondisi penggunaan apa pun di pasar.”

Berkantor pusat di Singapura, Eternal Asia mayoritas dimiliki oleh Eternal Asia Supply Chain Management, yang terdaftar di bursa saham di Shenzhen. Distributor ini memiliki lebih dari 500 karyawan di seluruh Asia dengan pengoperasian di Singapura, Malaysia, Indonesia, Thailand, Filipina, Vietnam, dan Australia.

Eternal Asia memiliki berbagai kualitas dalam hal komunikasi, fleksibilitas, sejarah yang tepercaya, dan ketangkasan, semua ini sangat cocok bagi bisnisnya yang berkembang pesat di Asia Tenggara.

Eternal Asia bangga karena dapat menanggapi kebutuhan para pelanggan kami dengan menyediakan produk-produk yang berkualitas.

Tentang Poly
Poly (NYSE: POLY) menciptakan produk audio dan video premium sehingga Anda dapat mengadakan rapat terbaik — di mana pun, kapan pun, pada tiap saat. Perangkat jemala (headset), produk konferensi video dan audio, telepon kantor, perangkat lunak analitis, dan layanan kami dirancang dan direkayasa dengan indah untuk menghubungkan orang-orang dengan kejelasan yang luar biasa. Produk-produk ini berkelas profesional, mudah digunakan, dan berfungsi tanpa cela dengan semua layanan konferensi video dan audio terbaik. Dengan Poly (Plantronics, Inc. – sebelumnya Plantronics dan Polycom), Anda akan melakukan lebih dari sekadar tampil, dan Anda akan terkesan lebih menonjol. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi www.Poly.com.

Bluetooth adalah merek dagang terdaftar dari Bluetooth SIG, Inc. dan penggunaan apa pun oleh Plantronics, Inc. dilakukan berdasarkan lisensi. Semua merek dagang lainnya merupakan hak milik dari pemiliknya masing-masing.