BERITA

Mencari Keberkahan di Bulan Ramadhan, DWP Dinas Perkebunan Bagikan Sayur Gratis Bagi Jemaah Sholat Subuh

36
×

Mencari Keberkahan di Bulan Ramadhan, DWP Dinas Perkebunan Bagikan Sayur Gratis Bagi Jemaah Sholat Subuh

Sebarkan artikel ini

BENGKALIS – Dharma Wanita Persatuan (DWP) unit Dinas Perkebunan melaksanakan kegiatan kegiatan sedekah subuh berbagi sayur gratis bagi jemaah sholat subuh di Masjid Al-Mubarak Senggoro, Jum’at 7 Maret 2025.

Kegiatan sedekah ini dipimpin langsung Ketua DWP unit Dinas Perkebunan Eji Marlina dengan membawa serta sejumlah anggota.  

Melalui kegiatan ini Eji mengajak untuk berlomba-lomba meraih keberkahan Ramadhan dengan saling berbuat terbaik, saling berbagi dan mempererat tali persaudaraan.

Baca Juga  DWP Bengkalis Peduli, Salurkan Bantuan Korban Kebakaran Desa Pambang Baru

“Alhamdulillah ini merupakan tahun keempat dilaksanakannya pembagian sayur gratis bagi jamaah Masjid oleh DWP Dinas Perkebunan, semoga ini membawa keberkahan dan mempererat silaturahmi antar sesama”ujar Eji.

Jamaah sholat subuh menyambut dengan sangat antusias, hal itu dapat dilihat dengan banyaknya jamaah yang mengantri guna mengambil sayur, buah-buahan, tempe, telur, terong dan lain sebagainya yang boleh mereka ambil secara cuma-cuma.

Baca Juga  Momentum Ramadhan, GOW Bengkalis Selenggarakan Tabligh Akbar Harapkan Ampunan Menguat Keimanan

Eji Marlina yang juga Sekretaris Dinas Sosial ini mengatakan melalui DWP dirinya akan terus berupaya melakukan pembinaan dan peningkatan kapasitas para  istri ASN khususnya di DWP unit Disbun yg kami diimplementasikan melalui berbagai program kegiatan.

Baca Juga  Peduli Korban Kebakaran, TP PKK Bengkalis Beri Bantuan

“Kegiatan sedekah subuh di bulan Ramadhan dengan berbagi sayur ini semoga dapat meningkatkan keimanan dan meraih peluang pahala, juga untuk meningkatkan kepedulian sosial kepada sesama  muslim, serta semakin memperkuat  kesolidan tim DWP Disbun.##Diskominfotik

Sumber :Diskominfotik Bengkalis