PEKANBARU – Rangkaian Event olahraga yang digelar Polda Riau dalam rangka perayaan hari Bhayangkara ke 77 disambut antusias ribuan masyarakat Indonesia dari berbagai penjuru.
Salah satu rangkaian olahraga adalah Lomba lari ‘Riau Bhayangkara Run 2023’ yang di taja oleh Polda Riau di jalan Gajah Mada, Pekanbaru, pada Minggu (06/08) pagi sekitar pukul 05.30 Wib.
Para peserta yang ikut lomba ini berlari menyusuri Jalan Sudirman dengan jarak tempuh terjauh sekitar 21 Kilometer. Start dan finish dilakukan di Jalan Gajah Mada.
Bhayangkara Run 2023 dibagi menjadi tiga kategori, yaitu 5K, 10K dan 21K yang diikuti 2000 lebih peserta dari seluruh indonesia.
Diikuti mulai dari warga lokal Riau hingga dari berbagai daerah diantaranya dari Sumatera Utara, Kepulauan Riau (Kepri), Pulau Jawa, Nusa Tenggara Barat (NTB), Sulawesi Utara (Sultra) hingga Pulau Bali.
Pelari asal Bandung Riki Martin Simbolon yang juga merupakan atlet lari Asia berhasil meraih juara 1 kategori 21K Umum.
Sementara untuk juara 1 Kategori 21K Umum Putri berhasil diraih oleh Desi Kristiani pelari asal Jabar yang juga merupakan atlet lari Nasional.
Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal mengatakan, bahwa Bhayangkara Run akan dijadikan agenda tahunan karena mendapat sambutan positif dari masyarakat.
Iqbal menjelaskan, ajang tersebut tidak hanya diikuti oleh pelari dari daerah setempat, tetapi juga berasal dari luar Daerah Riau bahkan ada yang berasal dari Pulau Jawa hingga pulau Bali.
“Selain menambah khazanah olahraga di Riau, Bhayangkara Run 2023 juga meningkatkan potensi pariwisata dan ekonomi lokal,” kata Irjen Iqbal.
“Kami akan mengembangkan event tersebut agar lebih semarak di tahun mendatang. Selain mengembangkan potensi keolahragaan, kami juga ingin mengangkat wisata di Kota Pekanbaru dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar,” lanjutnya.
Dihadiri oleh Gubernur Riau, Syamsuar. Selain menyemangati para pelari saat lomba dimulai, ia juga menyerahkan medali secara langsung kepada para pelari yang mencapai garis finish paling awal di setiap kategori.
Syamsuar mengatakan, acara Riau Bhayangkara Run ini bisa menjadi salah satu daya tarik wisatawan ke Riau.
“Olahraga bisa menjadi magnet bagi wisatawan dari berbagai daerah untuk berkunjung ke Riau. Bhayangkara Run merupakan salah satu sarana promosi bagi Provinsi Riau khususnya Kota Pekanbaru,” ujarnya.
Syamsuar berharap, event serupa, bahkan dari cabang olahraga lain, bisa digelar di tempat-tempat wisata lain di Riau. Dengan demikian, potensi pariwisata di Provinsi Riau semakin meningkat.
Turut hadir dalam event tersebut, Kajati Riau, Dr Supardi, Ketua DPRD Riau, Yulisman, Danlanud, Danrem 031 Wira Bima, Brigjen TNI Dany Racka serta Forkopimda Riau.
Sementara yang keluar sebagai pemenang dari kategori 5K Pelajar Wanita, juara 1 berhasil diraih oleh Salsabila asal Solok Sumatera Barat, Juara 2 Sinta Meilinda asal Pekanbaru.
Selanjutnya, kategori 5K Pelajar Putra, juara 1 berhasil diraih oleh Indo kristi Nainggolan Asal Pekanbaru, juara 2 berhasil diraih Kurniawan Syahputra asal Pekanbaru, sementara juara 3 diraih Muhamad Heru Ramadhan asal Lima Puluh Kota, Sumatera Barat.
Kemudian kategori umum 5K Putri, juara 1 berhasil diaraih Zulhasniyati asal Padang, kemudian juara 2 berhasil diraih Nurdian Handayani lalu juara 3 berhasil diraih Sauwina Butar-butar.
Selanjutnya Kategori Umum 5K Putra juara 1 berhasil diraih oleh Elisar Damasi asal Bandung, Jawa Barat, kemudian juara 2 diraih oleh Ongki Saleh asal Siantar, Sumut serta yang juara ke 3 berhasil diraih oleh Ahmad Dahroni asal Batam Kepri.
Kamudian Kategori 10 Putri berhasil diraih oleh Siska Simamora Asal Sumut, sementara juara 2 berhasil diraih Silfia manalu asal Sumut dan juara 3 berhasil diraih oleh Yura Safitri asal Pekanbaru.
Kategori 10K Putra, berhasil diraih oleh Rahmad Setia Budi Asal Jabar, sementara juara 2 berhasil diraih oleh Khairullah asal Sumbar dan juara ke 3 berhasil diraih oleh Ardi Wirayuda asal Jombang, Jatim.
Kategori 21K Putra juara 1 berhasil diraih oleh Riki Martin Simbolon asal Bandung, lalu juara 2 berhasil diraih oleh Noveldi Pepingko asal Palu sementara juara 3 berhasil diraih oleh Iqbal Saputra asal Sumbar.
Untuk Kategori terahir 21K Putri, juara 1 berhasil diraih oleh Desi Kristiani asal Jabar sementara juara 2 berhasil diraih oleh Yulianti Utari asal Padang, Sumbar dan juara 3 berhasil diraih Tarisa asal Bukit Tinggi.***