MEDIA OUTREACH NEWSWIRE

Mahasiswa Indonesia Michelle LEE dari CUHK Raih Medali Emas di iGEM Grand Jamboree 2024 Paris

52
×

Mahasiswa Indonesia Michelle LEE dari CUHK Raih Medali Emas di iGEM Grand Jamboree 2024 Paris

Sebarkan artikel ini
<div align="left" style="margin-top: 16px;text-align: start"> <i>The CUHK iGEM Team celebrates their Gold Medal achievement with project "ResiSense" at the Grand Jamboree in Paris (September 2024). Team member Michelle LEE (first from right, first row) represents the university's Biomedical Engineering programme.</i> </div>

HONG KONG SAR – Media OutReach Newswire – The Chinese University of Hong Kong (CUHK) kembali menunjukkan kekuatannya dalam membina talenta global, sebagaimana dibuktikan oleh prestasi Michelle LEE, mahasiswa tahun ketiga jurusan Biomedical Engineering (BMEGN) asal Indonesia.

Tim Michelle meraih prestasi di ajang bergengsi iGEM Grand Jamboree 2024 di Paris, dengan meraih Medali Emas untuk proyek mereka berjudul “ResiSense”, serta mendapatkan nominasi untuk kategori Best Education (Undergraduate). “Mengikuti iGEM Grand Jamboree merupakan pengalaman Eropa pertama saya. Prestasi ini melampaui ekspektasi kami dan mengukuhkan dedikasi tim selama setahun untuk proyek ini,” kata Michelle.

Portofolio Riset dan Pengalaman Akademik

Baca Juga  AI-Generated Media Drives Real-World Fraud, Identity Theft, and Business Compromise

Perjalanan akademik Michelle mencakup pengalaman riset lintas disiplin. Ia mengikuti magang musim panas di Belun Technology Company Limited di Hong Kong Science and Technology Park, melakukan riset optogenetika di bawah supervisi Profesor Duan Liting, dan saat ini tengah menjalani magang riset di laboratorium nanomedicine Profesor Jonathan Choi.

Program Biomedical Engineering CUHK menawarkan kurikulum komprehensif yang mengintegrasikan berbagai disiplin ilmu. “Pendekatan interdisipliner program—menggabungkan sains biologi, prinsip-prinsip teknik, dan pengalaman proyek praktis—memberikan fondasi luar biasa bagi inovasi di bidang teknologi medis,” kata Michelle, yang baru-baru ini mempresentasikan hasil risetnya di TEDxCUHK.

Keterangan Foto: Michelle LEE, mahasiswa tahun ketiga Biomedical Engineering di CUHK, mempresentasikan proyek riset “ResiSense” penerima Medali Emas iGEM di TEDxCUHK (Musim Panas 2025).

Pilihan Edukasi yang Strategis

Baca Juga  How wisdom at Nishan Forum inspires global modernization

Michelle memilih CUHK karena reputasi akademik, program beasiswa yang luas, serta posisi strategisnya di Asia. “Lokasi Hong Kong yang unik sebagai jembatan antara budaya Timur dan Barat, bersama jaringan kemitraan industri dan peluang riset yang luas di CUHK, menciptakan lingkungan ideal bagi mahasiswa internasional,” jelasnya.

Jejak Karier dan Rencana Masa Depan

Menuju tahun terakhir, Michelle fokus pada Final Year Project (FYP) dan aktif dalam inisiatif inovasi departemen. Setelah lulus, ia berencana melanjutkan studi doktoral sebagai kelanjutan dari pengalaman risetnya di jenjang sarjana.

Baca Juga  SIBUR Luncurkan LLDPE Baru untuk Film Blown, Targetkan Pasar Kemasan Turki

Dampak Program Biomedical Engineering CUHK

Prestasi Michelle mencerminkan keberhasilan CUHK dalam menyelenggarakan pendidikan teknik biomedis kelas dunia yang menggabungkan pelatihan akademik ketat dengan kesempatan riset praktis. Program ini terus menarik mahasiswa internasional berkualitas tinggi dan menyediakan peluang pengembangan menyeluruh dalam ekosistem riset dan inovasi dinamis di Hong Kong.

Untuk informasi lebih lanjut tentang program Biomedical Engineering CUHK, kunjungi: https://www.bme.cuhk.edu.hk/new/index.php

Keterangan Foto: Tim CUHK iGEM merayakan keberhasilan Medali Emas proyek “ResiSense” di Grand Jamboree Paris (September 2024). Anggota tim Michelle LEE (paling kanan, baris depan) mewakili program Biomedical Engineering universitas.

Hashtag: #CUHK

The issuer is solely responsible for the content of this announcement.