OLAHRAGA

Anthony Taylor Digeruduk Fans Roma di Bandara

661
×

Anthony Taylor Digeruduk Fans Roma di Bandara

Sebarkan artikel ini
Foto: REUTERS/JOHN SIBLEY

BUDAPEST – Anthony Taylor digeruduk fans AS Roma di Bandara Budapest. Mereka kesal karena keputusan Taylor dianggap jadi sebab kegagalan Il Lupi juara Liga Europa.

Wasit Anthony Taylor dikecam fans usai AS Roma kalah daari Sevilla pada final Liga Europa yang berlangsung Puskas Arena pada Kamis (1/6/2023) dini hari WIB. Serigala Ibu Kota gagal juara usai tumbang 1-4 lewat adu penalti.

Laga harus ditentukan lewat babak tos-tosan setelah kedua tim bermain imbang 1-1 selama 120 menit. Roma unggul dulu lewat Paolo Dybala tapi gol bunuh diri Gianluca Mancini membuat kedudukan imbang.

Taylor dikecam karena keputusannya dianggap merugikan Roma. Keputusan Taylor yang paling mendapat sorotan adalah kala dirinya tak memberi penalti kepada Roma saat umpan silang Nemanja Matic mengenai tangan Loic Bade.

Wasit asal Inggris mantap menganggap tangan Bade pasif. Ia bahkan menolak untuk meninjau kejadian ini lewat.

Fans Roma yang murka bahwa sampai menggeruduk Taylor di Bandara Budapest, Hungaria. Tampak dalam video yang beredar di media sosial, para fans Roma berusaha untuk mendekati Taylor.

Mereka meneriakan umpatan kepada Taylor. Padahal saat itu, Taylor bersama beberapa anggota keluarganya termasuk anak dan istrinya.

Petugas bandara berusaha membawa Taylor ke tempat yang lebih aman. Saat menuju tempat yang lebih aman, salah satu keluarga Taylor terlihat berseteru dengan dengan suporter Roma.

Ia sepertinya sudah tak tahan dengan perlakuan fans Roma. Pasalnya tak hanya umpatan, suporter Il Lupi juga sampai melempar minuman bahkan kursi ke arah rombongan Taylor.

Pelatih Roma, Jose Mourinho, juga begitu geram dengan kepemimpinan Taylor di laga final Liga Europa ini. The Special One sempat berusaha mendatangi Taylor di tempat parkir bus seusai laga.

Sumber: detik.com