Banner Go Green
BERITA

Hari Kedua Bermusabaqah, 12 Peserta Qiraat Murrotal Remaja Masuk ke Babak Penyisihan

149
×

Hari Kedua Bermusabaqah, 12 Peserta Qiraat Murrotal Remaja Masuk ke Babak Penyisihan

Sebarkan artikel ini
13831543880 img 20250630 wa0005

BENGKALIS – Memasuki hari kedua bermusabaqah, 12 peserta yang terdiri dari 6 putra dan 6 putri Qiraat Murrotal Remaja mulai memasuki babak penyisihan, Senin, 30 Juni 2025 di Masjid Nurul Huda Jalan Bengkalis Rimba Sekampung.

Peserta yang berasal dari berbagai Kabupaten/Kota di Provinsi Riau ini menunjukkan kemampuan terbaik mereka dalam melantunkan ayat-ayat suci Al-Qur’an dengan kaidah bacaan yang tepat dan suara yang merdu. 

Baca Juga  Jawaban Wisata Kuliner Bengkalis untuk Lidah Anak Muda

Penampilan para remaja ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga menjadi bentuk syiar dan pembinaan generasi Qur’ani sejak dini.

Ketua Majelis Hakim cabang Qiraat Murrotal Remaja Ahmad Hilal mengungkapkan bahwa penilaian dilakukan secara objektif berdasarkan tajwid, fasahah, adab, dan keindahan suara. 

Baca Juga  Komunitas Ruang Baca Bengkalis Luncurkan GenBook Angkatan 1 untuk Hidupkan Budaya Literasi

“Alhamdulillah, antusiasme dan kualitas bacaan para peserta sangat membanggakan. Ini menandakan pembinaan Al-Qur’an di daerah masing-masing berjalan baik,” ujarnya.

Baca Juga  Perhelatan MTQ ke-50 Kecamatan Mandau Berlangsung Sukses, Resmi Dibuka Bupati Kasmarni

Pelaksanaan MTQ ke-43 ini tidak hanya menjadi ajang perlombaan, tetapi juga momen mempererat silaturahmi antar masyarakat Riau dan memperkuat komitmen terhadap nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.

 

Sumber :Diskominfotik Bengkalis