BERITA

Wahyudi El Panggabean Raih Penghargaan Kompetensi Trainer Nasional

721
×

Wahyudi El Panggabean Raih Penghargaan Kompetensi Trainer Nasional

Sebarkan artikel ini
Foto: Wahyudi El Panggabean

PEKANBARU – Sabtu (11/6) silam, Penasehat Serta Wartawan Senior Drs. Wahyudi El Panggabean, M.H., C.PCT., C.NS, berhasil lulus dalam asesmen sebagai Trainer yang diselenggarakan Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP), Jakarta.

Dikutip dari Bincangriau.com, Predikat kompeten dari BNSP sebagai Trainer ini, diraih Wahyudi setelah sebelumnya, akhir Januari silam Wahyudi dinyatakan kompeten sebagai Pembicara Publik dari BNSP.

Sebagai trainer Wahyudi dinyatakan kompeten dan meraih dan Gelar Non-Akademik Certified Professional And Competent Trainer (CPCT).

Sebelumnya selama 9 hari, Wahyudi mengikuti studi dan bimbingan secara intensif yang diselenggarakan Prosma Consulting, Bogor lewat Pelatihan: Competency Units Of Trainer Of Trainer Skema KKNI Level 4 Instruktur.

Usai mengikuti pelatihan bimbingan itu, Wahyudi kemudian mengukuti asesmen dan uji kompetensi sebagai trainer oleh BNSP. Kemudian Wahyudi dinyatakan: berkompeten.

“Saya bersyukur di usia yang telah memasuki tahun ke-60 ini, Allah masih memberi kesehatan dan kesempatan menimba ilmu bersama anak-anak muda,” kata Wahyudi, Dirut Lembaga Pendidikan Wartawan, Pekanbaru Journalist Center (PJC) itu.

Wahyudi menyebut, menjadi Instruktur Jurnalistik sebenarnya secara resmi sudah dijalaninya sejak mendirikan PJC tahun 2007.

“Alhamdulillah! Pengakuan dari negara secara nasional baru saya raih 16 tahun kemudian,” kata Wahyudi yang juga Pembicara Publik itu.

Wahyudi yang saat ini tengah disibuki penulisan bukunya yamg ke-13 berjudul: “Untukmu yang Ingin Jadi Wartawan Sukses”, juga baru saja menyelesaikan studi ilmu negosiasi dan meraih Gelar Non-Akademik:

Certified Negosiator Skill (C.NS) di Lembaga Pelatihan Negosiator, Education Inspirator Indonesia, beberapa waktu silam.***