PEKANBARU – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Perindo Kota Dumai memyambangi Kantor Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Provinsi Riau untuk menggelar Rapat Koordinasi.
Bertempat di Kantor DPW Partai Perindo Provinsi Riau, Jln. Cemara No.54 Pekanbaru, Pada Sabtu, (28/01/2023)
Rapat di laksanakan bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan penguatan Partai Perindo menuju perhelatan politik 14 februari 2024 mendatang, serta menyepakati klausal – klausal fakta integritas yang merupakan kewajiban mutlak Ketua DPD Kota Dumai dan seluruh jajaran fungsionaris.
Penandatanganan fakta integritas ini adalah sebuah wujud tanggung jawab untuk memenangkan partai perindo pada pemilu mendatang.
Dalam kesempatan ini Ketua DPW Provinsi Riau Sayed Abubakar Assegaf yang di wakili oleh Wakil Ketua 1 dan di dampingi Sekretaris wilayah Partai Perindo Provinsi Riau menyatakan pendapat nya pada saat di wawancarai.
“Agar mensolidkan seluruh DPD partai perindo Provinsi Riau, karena Ketua Umum partai perindo yaitu Hary Tanoesoedibjo menginginkan pencapaian Partai Perindo 2 digit dalam Pemilu 2024 mendatang,” ungkap Sayed.
Ia juga menegaskan, untuk menjawab hal tersebut partai perindo harus merapatkan barisan, pembenahan struktur agar lebih kuat dan terukur.
“Proses kordinasi langsung dilakukan dengan mengundang rapat kordinasi secara bertahap fungsionaris partai di tingkat Kabupaten dan Kota,” tambahnya.
Dihadiri oleh Sekretaris Wiayah Partai Perindo Bambang Rumnan SH.,MH, Wakil ketua 1 DPW Partai Perindo, Wakil Sektetaris 1 DPW Perindo serta jajaran Pengurus DPD Partai Perindo kota Dumai yang di Ketuai oleh Antonius Nainggolan.
Ketua DPD Partai Perindo Kota Dumai Antonius Nainggolan dalam kesempatan ini juga Menyampaikan kepada awak media, bahwa dengan undangan pertemuan rapat tersebut jajaran DPD Perindo Kota Dumai bisa lebih Solid dan akan bekerja keras untuk mencapai target yang di inginkan Ketua Umum DPP Perindo.
“Dengan adanya Pertemuan rapat ini, saya berharap jajaran pengurus Dewan Pimpinan Daerah Partai Perindo Kota Dumai semakin solid, dan akan bekerja keras untuk mencapai keinginan Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Perindo,” pungkasnya.*