SURABAYA – Pengurus Besar Pekan Olahraga Wartawan Nasional (PB Porwanas) kian memantapkan persiapan menjelang kompetisi olahraga di kalangan wartawan nasional XIII, yang akan digelar di Malang 21-27 November 2022.
Ketua PB Porwanas Lutfil Hakim, menjelaskan sejak rapat koordinasi (Rakor) lintas sektoral yang dilakukan di Hotel Kampi, Jalan Taman Apsari, Surabaya, perhelatan Porwanas XIII, telah dinyatakan siap.
“Dari Rakor tadi menghasilkan beberapa point penting persiapan akhir perhelatan Porwanas XIII, telah fixed. Baik terkait acara seremonial, pertandingan, dan penyelenggaraannya, ” ujar Lutfil Hakim, Senin (14/11/2022).
Dijelaskan Lutfil, dalam Rakor jelang akhir perhelatan Porwanas melibatkan unsur Polri mulai dari jajaran Polsek hingga Polda Jatim, Dinas Perhubungan, Dinas Informasi dan Komunikasi, KONI, Dinas Pemuda dan Olahraga, Satpol PP, Tim BPBD Provinsi, Humas, Protokol, hingga Sekretariat Provinsi Jawa Timur.
Menurut Lutfil, perhelatan nasional Porwanas diakui melibatkan seluruh stakeholder terutama di Provinsi Jawa Timur, yang mendukung penuh penyelenggaraan. Pelaksanaannya sendiri diharapkan memiliki tiga sukses atau Tri Sukses; sukses penyelenggaraan, sukses peserta dan pertandingan hingga sukses pelaksanaan.
Mengingat pelaksanaan Porwanas itu di Jawa Timur maka diupayakan untuk mereguk kesuksesan tersebut, sehingga membawa impact atau multiplier effect citra Provinsi Jawa Timur, sebagai masyarakat miniatur Indonesia, aman, nyaman dan fairplay.
“Dari 34 Provinsi yang akan bertanding ke Malang – tempat penyelenggaraan Porwanas- untuk melayani atlet dan memfasilitasi mereka membutuhkan kekompakan seluruh anggota PWI Jawa Timur dalam menyukseskan penyelenggaraan Porwanas tersebut,” tukasnya.
Rakor yang dilakukan lintas sektoral di Hotel Kampi tersebut, menghasilkan keputusan final mulai dari penjemputan atlet dan kontingen dari 34 Provinsi se Indonesia baik yang menggunakan jalan udara, darat dan laut.
Sementara itu, Ketua I PB Porwanas XIII Jatim, Erwin Muhammad menjelaskan terkait akomodasi, reservasi hingga venues pertandingan dipastikan sudah final. Bahkan termasuk pelaksanaan dan perangkat pertandingan telah final.
“Dalam Porwanas XIII akan mempertandingkan 11 cabang olahraga, antara lain sepak bola, tenis lapangan, tenis meja, futsal dua kelas, badminton, atletik, catur, bridge, dan e sport dua kelas,” ujarnya.
Kapolda Jatim Siap Bantu Kelancaran Porwanas XIII
Untuk memantapkan pelaksanaan Porwanas dan keamanan dari sisi penyelenggaraan maka Tim PB Porwanas menemui Kapolda Jatim, Irjen Pol Toni Hermanto. Dalam pertemuan tersebut Ketua Umum PB Porwanas, Lutfill Hakim menjelaskan berbagai hal tentang persiapan Pembukaan Porwanas dan kedatangan sekitar 3500 wartawan dari berbagai Provinsi.
“Intinya bapak Kapolda Jatim mendukung sepenuhnya kelancaran Porwanas XIII, dan Kapolda Jatim siap membantu berbagai hal yang berhubungan dengan institusi Polri,” ujarnya. (*)