POLITIK

Hisron Gelar Reses di Desa Air Mas Kecamatan Singingi

926
×

Hisron Gelar Reses di Desa Air Mas Kecamatan Singingi

Sebarkan artikel ini

KUANSING – Komisi III DPRD Kuansing, Hisron menggelar silaturahmi dan reses masa sidang I tahun 2021 di Desa Air Mas Kecamatan Singingi Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau. Di gedung serba guna, Sabtu (10/4/2021).

Reses ini merupakan kegiatan menyerap aspirasi langsung dari masyarakat, yang dilakukan oleh setiap Anggota DPRD Kuansing, guna Percepatan Pembangunan Daerah melalui aspirasi masyarakat.

Reses ini dihadiri oleh anggota DPRD propinsi Marwan Yohanis, Hisron DPRD Kuansing, kepala desa air mas, BPD air mas, tokoh masyarakat, serta pemuda.

Dalam sambutannya Hisron mengucapkan Terimakasih kepada semua pihak yang telah ikut menghadiri acara silaturahmi dan reses ini untuk menjaring aspirasi yang menjadi kebutuhan masyarakat yang nantinya bisa menjadi acuan dalam rapat pembahasan rapat anggaran paripurna.

Terdapat beberapa usulan dari masyarakat yang paling utama adalah akses jalan di dua titik, diantaranya Jalan Akses Simpang Sambung dan Jalan Simpang Ojolali untuk di lakukan pengaspalan yang merupakan akses utama menuju ke desa. Kemudian meminta bantuan sapi, perbaikan musholla serta meminta perhatian terhadap sekolah madrasah yang ada di Kuansing.

“Kami sebagai masyarakat sangat berkeinginan jalan utama menuju keluar masuk desa kami bisa di aspal, besar harapan kami pak dewan, ini ada dua titik, satu di jalan Simpang sambung dan satu lagi jalan simpang Ojolali,” harap salah seorang warga

Hisron sebagai Dewan Dapil IV optimis akan terealisasi apa yang diharapkan bersama. Aspirasi yang diungkapkan masyarakat pembangunan infrastruktur pengaspalan jalan, perternakan sapi, dan dibidang keagamaan.

“Apa yang menjadi aspirasi dari masyarakat desa Air Mas akan kami tindaklanjuti dan perjuangkan ke Pemerintah Daerah Kabupatan Kuantan Singingi sebagai bahan rekomendasi kami selaku anggota DPRD di Kabupaten Kuantan Singingi,” jelas Hisron dengan semangat. (zul)