POLITIK

Suku Sakai Siap Menangkan Paisal Amris di Pilkada Dumai

972
×

Suku Sakai Siap Menangkan Paisal Amris di Pilkada Dumai

Sebarkan artikel ini

DUMAI – Dukungan terhadap pasangan calon nomor urut 3, H Paisal, SKM, MARS-H Amris, SSy di Pilkada Dumai 2020 makin menguat. Kali ini dukungan datang dari masyarakat Suku Sakai yang ada di Kota Dumai.

“Kami masyarakat Suku Sakai sudah menyatakan sikap untuk mendukung Paisal-Amris. Beliau (H Paisal,red) banyak membantu warga Suku Sakai yang tidak mampu untuk berobat. Menurut kami, beliau layak memimpin Dumai,” ujar Ketua Adat Bathin Salopan Dumai, Khalifah H Mansyur kepada wartawan di Dumai.

Disampaikan Khalifah H Mansyur, sosok H Paisal sangat layak dan pantas jadi pemimpin Kota Dumai. Kepeduliannya yang tinggi terhadap masyarakat menjadi kesan tersendiri. Apalagi orangnya juga taat dalam menjalankan perintah agama.

“Kita butuh sosok pemimpin yang mengayomi, melindungi dan menyayangi. Itu ada pada Paisal. Dan kami Suku Sakai siap mendukung,” tegas Khalifah H Mansyur.

Hal senada diungkapkan Tokoh Muda Sakai, Ilfahmi yang mengaku tertarik dengan program kesehatan serta pendidikan yang ditawarkan oleh pasangan Paisal-Amris (PAS). Apalagi H Paisal sudah berbuat sejak jauh hari terhadap Suku Sakai.

“Beliau (H Paisal,red) banyak membantu dan memperhatikan kami, khususnya suku terbelakang, untuk mendapatkan pengobatan gratis. Semoga Pak Paisal dan Pak Amris terpilih sebagai Walikota dan Wakil Walikota Dumai,” papar Ilfahmi.

Seperti diketahui, jumlah kasus Covid-19 saat ini masih tinggi. Untuk itu, cara yang paling efektif dilakukan untuk mencegah penularan yaitu dengan mematuhi protokol kesehatan dan selalu melakukan 4M diantaranya Memakai Masker, Menjaga Jarak dan Menjauhi kerumunan serta Mencuci Tangan Pakai Sabun. Dengan melaksanakan kebiasaan 4M, kita turut berpartisipasi dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibupakaimasker
#ingatpesanibujagajarak
#ingatpesanibucucitangan
#pakaimasker
#jagajarak
#jagajarakhindarikerumunan
#cucitangan
#cucitangandengansabun